Diduga Korban Perkosaan, Guru Jomblo Ditemukan Tewas

SERDANGBEDAGAI, T24 – Diduga korban perkosaan lalu dibunuh. Asiroh Nasution (36) warga Dusun II, Desa Kualabali, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Serdang Bedagai, ditemukan tewas di kamarnya dengan luka satu liang tusukan di leher depannya dan bagian wajah memar, Minggu (1/4/2018) sekitar pukul 08.00 WIB.

TEWAS: Asiroh Nasution (36) ditemukan tewas di kamar rumahnya.

Diduga korban yang masih jomblo dan bekerja sebagai guru dan mengajar di SMP Swasta Serbajadi tersebut korban perkosaan dan dibunuh oleh pelaku yang saat ini masih buron.

Awalnya tetangga korban, Sumiati (30), curiga melihat rumah korban karena mati lampu dan masih tertutup. Setelah dihubungi ponsel korban berulang kali, namun tidak pernah diangkat.

Semakin curiga, akhirnya tetangga dan keluarganya mendobrak pintu belakang dan saat ditemukan korban telah tewas dengan kondisi luka tusuk dibagian eher depan. Pisau dapur yang diduga digunakan untuk menghabisi naywa korban masih tertinggal di dekat lehernya.

Disebutkan warga bahwa korban selama ini masih sendiri dan belum berkeluarga. Dan menempati rumah peninggalan orang tuanya, manakala adik dan abangnya telah bereluarga semua.

Selanjutnya kematian korban yang diduga dibunuh ditangani Polsek Dolok Masihul. Petugas egerea melakukan olah TKP dan membawa jenazahnya ke RS Bhayangkara Medan guna keperluan otopsi.

“Korban diduga dibunuh dan sekarang mayatnya sedang diotopsi di RS Bhayangkara Medan. Pelaku dan motifnya masih dalam penyelidikan,” bilang Kanit Reskrim Polsek Dolok Masihul, Iptu Defta Sitepu kepada teritorial24.com.(T-01)