Pariwisata dan Travelling

Menyusuri Sejuknya Pagi, Membangun Silaturahmi Lewat Gowes

301
×

Menyusuri Sejuknya Pagi, Membangun Silaturahmi Lewat Gowes

Sebarkan artikel ini

TERITORIAL24.COM, DELI SERDANG — Udara pagi yang sejuk dan jalanan yang lengang menjadi saksi antusiasme ratusan aparatur sipil negara (ASN) dan pegawai non-ASN Pemerintah Kabupaten Deli Serdang, yang mengikuti kegiatan Bersepeda Sehat Bersama Bupati, Selasa, 13 Mei 2025.

Bupati Deli Serdang, dr. H. Asri Ludin Tambunan, didampingi sang istri sekaligus Ketua TP PKK, Ny. Jelita Asri Ludin Tambunan, memimpin rombongan yang menempuh rute dari Rumah Dinas Bupati menuju wisata alam Nandoy di Dusun V Kalitawang, Desa Naga Timbul, Kecamatan Tanjung Morawa.

Sejak pedal pertama dikayuh, wajah-wajah ceria peserta mewarnai iring-iringan sepeda.

Tak hanya sekadar olahraga, kegiatan ini menjadi ruang untuk mempererat kebersamaan antarpegawai pemerintahan.

“Kegiatan ini untuk membangun silaturahmi yang lebih baik, dan mengajak masyarakat membudayakan hidup sehat,” ujar Bupati Asri di sela perjalanan.

Rombongan sempat singgah di Kantor Desa Sei Merah untuk beristirahat sejenak, sebelum melanjutkan perjalanan ke titik akhir.

Sesampainya di wisata alam Nandoy, panorama hijau dan semilir angin menyambut mereka. Di bawah rindangnya pepohonan, canda dan obrolan ringan mengalir di antara para peserta.

Bupati menyampaikan harapannya agar kawasan wisata alam Nandoy lebih dikembangkan.

Menurutnya, potensi desa wisata bisa menjadi sumber ekonomi baru bagi warga.

“Kalau tempat ini berkembang, pendapatan masyarakat otomatis akan meningkat,” katanya.

Kepala Desa Naga Timbul, Trimo, turut menyambut penuh semangat. Ia berharap perhatian pemerintah daerah tidak berhenti di kunjungan ini.

“Kami ingin ada pembenahan, seperti pembangunan jogging track hingga akses jalan. Semoga Nandoy dan wisata Chiyu Anggur di sebelahnya bisa jadi tujuan favorit ke depan,” ujarnya.

Di tengah semangat bersepeda dan harapan akan kemajuan desa, satu hal terasa jelas: kebersamaan pagi itu bukan sekadar kayuhan sepeda, melainkan langkah kecil menuju Deli Serdang yang lebih sehat dan bersinergi.(yu_di)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *