Tebing Tinggi - Batu Bara

Bupati Batu Bara Terima Kunker BPK RI Provinsi Sumut

79
×

Bupati Batu Bara Terima Kunker BPK RI Provinsi Sumut

Sebarkan artikel ini
Bupati Batu Bara Bapak Baharuddin Siagian bersama Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Provinsi Sumatera Utara Paula Henry Simatupang di Aula Kantor Bupati, Jum'at (07/03/2025). (ist/kusmayadi)

TERITORIAL24.COM, BATU BARA-Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Provinsi Sumatera Utara, Paula Henry Simatupang melakukan kunjungan kerja dan supervisi di Kabupaten Batu Bara.

Kunjungan Kepala BPK RI Sumut ini disambut langsung Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian dan Wakil Bupati  Syafrizal di Aula Kantor Bupati, Jum’at (07/03/2025).

Dalam kunjungan ini Kepala BPK RI Sumut bersama Kepala Bidang Pemeriksaan Sumut 1 Mikael Pangihutan,

Kepala Bidang Pemeriksaan Sumut 3 Khairul Aulad, Pengendali Teknis  Andri Nurjihadi Putra, Ketua Tim Umar Syarifuddin dan anggota tim.

Kunjungan tersebut, dalam rangka Pemeriksaan interim Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Batu Bara Tahun 2024.

Mengawali sambutannya, Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian menyampaikan selamat datang kepada Kepala BPK RI Sumut beserta tim.

Pada kesempatan tersebut Baharuddin juga menyampaikan keinginannya untuk menjadikan beberapa kelurahan menjadi desa karena dinilai belum layak menjadi kelurahan seperti belum memadainya sarana dan prasarana.

Sementara itu Kepala BPK RI Sumut Paula Henry Simatupang menyampaikan jika Pemkab Batu Bara ingin mendapatkan opini WTP harus menyelesaikan laporan keuangan dan aset secara transparan dan akuntabel.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *