TERITORIAL24.COM, TOBA – Panglima Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan (Pangdam I/BB), Mayjen TNI Rio Firdianto, melakukan kunjungan ke Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Rindam I/BB di Aek Natolu, Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba, Senin (24/2/2025) malam. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau langsung pelaksanaan Latihan Dalam Satuan (LDS) Resimen Arhanud (Menarhanud) 2/Sisingamangaraja dan memberikan Jam Pimpinan kepada prajurit yang sedang berlatih.
Pangdam I/BB tiba pukul 21.00 WIB dan disambut dengan yel-yel penuh semangat dari para prajurit. Dalam latihan ini, prajurit dibekali berbagai materi, termasuk Navigasi Darat, Survival, Sanjak, Kompur, Bak Match 7, Analisa Medan, Patkam, Patgap, dan Patdang.
Dalam arahannya, Mayjen TNI Rio Firdianto menegaskan pentingnya keseriusan dalam latihan untuk mempersiapkan para prajurit menghadapi tantangan tugas di masa depan.
“Manfaatkan latihan ini dengan maksimal, jaga kedisiplinan, dan hindari pelanggaran,” ujar Pangdam.
Latihan yang berlangsung selama 13 hari ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan tempur serta keterampilan prajurit Menarhanud 2/SSM.
Pangdam I/BB juga memberikan apresiasi kepada Danrindam I/BB, Kolonel Inf Abdul Razak Rangkuti, dan seluruh jajaran atas keberhasilan penyelenggaraan latihan yang berjalan dengan baik dan aman.
Kehadiran pejabat utama Kodam I/BB dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen bersama untuk mendukung kesiapan tempur satuan Menarhanud 2/SSM. Kunjungan ditutup dengan momen kebersamaan melalui Panggung Prajurit, di mana Pangdam I/BB turut bernyanyi dan berjoget bersama prajurit, mempererat hubungan antara pimpinan dan prajurit.(Akbar)