Daerah

Bhabinkamtibmas Polsek Panai Tengah Hadiri Sosialisasi ACF 3 tentang Penyakit TBC dan HIV

91
×

Bhabinkamtibmas Polsek Panai Tengah Hadiri Sosialisasi ACF 3 tentang Penyakit TBC dan HIV

Sebarkan artikel ini

TERITORIAL24.COM, LABUHAN BATU – Bhabinkamtibmas Polsek Panai Tengah menghadiri pelaksanaan sosialisasi Active Case Finding (ACF) 3 yang membahas tentang penyakit Tuberkulosis (TBC) dan HIV di Puskesmas Teluk Sentosa, Kecamatan Panai Hulu.

Kegiatan yang berlangsung, pada hari Selasa (21/1/2025), ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai deteksi dini, pencegahan, dan penanganan penyakit TBC dan HIV.

Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Labuhanbatu AKP Syafrudin, menjelaskan bahwa acara ini melibatkan tenaga kesehatan, perangkat desa, serta tokoh masyarakat setempat. Bhabinkamtibmas memberikan dukungan dengan menyampaikan pesan Kamtibmas, mengimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan lingkungan dan menghindari stigma negatif terhadap pasien TBC dan HIV.

Sosialisasi ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, yang memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berdialog langsung dengan para ahli kesehatan, dengan harapan dapat mengurangi penyebaran penyakit TBC dan HIV di wilayah tersebut.(Humas Polres Labuhan Batu)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *