Daerah

Polres Pakpak Bharat Gelar Olahraga Rutin dan Cek Kesehatan untuk Jaga Kebugaran Personel

123
×

Polres Pakpak Bharat Gelar Olahraga Rutin dan Cek Kesehatan untuk Jaga Kebugaran Personel

Sebarkan artikel ini

TERITORIAL24.COM, SALAK – Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, personil Polres Pakpak Bharat melaksanakan olahraga rutin yang dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan, Jumat (24/1/2025), pukul 08.00 hingga 09.30 WIB, bertempat di Lapangan Apel Mapolres Pakpak Bharat.

Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H., dalam arahannya saat memimpin apel pagi mengingatkan seluruh personil agar aktif berolahraga.

“Kondisi alam yang dingin dan sejuk jangan membuat kita malas bergerak. Mari kita bangkit dan lakukan olahraga teratur agar kesehatan tetap terjaga, serta mencegah masalah kesehatan seperti kolesterol, asam urat, dan kadar gula darah yang tidak terkontrol,” ujar Kapolres.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan tes kesamaptaan jasmani, dengan reward bagi personil yang memperoleh nilai terbaik.

Setelah olahraga, personel Polres Pakpak Bharat melanjutkan kegiatan dengan pemeriksaan kesehatan yang dipimpin oleh Sidokkes Polres Pakpak Bharat.

Pemeriksaan meliputi suhu tubuh, tinggi badan, berat badan, dan lingkar tubuh. Kegiatan ini dipantau langsung oleh Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H.

Kegiatan olahraga dan cek kesehatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Pakpak Bharat untuk menjaga kesehatan personil dalam mendukung kelancaran tugas sehari-hari.(Widodo)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *