Daerah

Hari Terakhir Ops Keselamatan Toba 2025, Polres Sibolga Tindak Pelanggar Dengan Tilang

107
×

Hari Terakhir Ops Keselamatan Toba 2025, Polres Sibolga Tindak Pelanggar Dengan Tilang

Sebarkan artikel ini

TERITORIAL24.COM, SIBOLGA – Sat Lantas Polres Sibolga melaksanakan Operasi Keselamatan Toba 2025 pada hari terakhir, yang berlangsung pada Minggu (23/02/2025).

Operasi ini digelar di Jalan Sutoyo Siswomiharjo, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sibolga Kota, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama para pengemudi angkutan umum, betor, dan sepeda motor, mengenai pentingnya disiplin berlalu lintas.

Operasi ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Sibolga, AKP Muhammad Joni, bersama Kanit Kamsel Sat Lantas, IPDA Dedi Kurniawan, serta anggota Polres Sibolga dan instansi terkait.

Selama kegiatan, petugas memberikan himbauan kepada pengemudi, memasang stiker dan leaflet, serta memberikan sanksi tilang kepada para pelanggar lalu lintas di lokasi.

Kasat Lantas Polres Sibolga menyatakan bahwa operasi ini bertujuan untuk menekan angka kecelakaan dan meningkatkan keselamatan di jalan raya.

Selain penindakan, petugas juga terus memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar lebih disiplin dalam berlalu lintas. “Operasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas,” ujar AKP Muhammad Joni.

Operasi Keselamatan Toba 2025 berlangsung sejak 10 hingga 23 Februari 2025 dan dilaksanakan dengan pendekatan humanis, namun tetap tegas.

Petugas tetap mengedepankan profesionalisme dengan menerapkan prinsip 3S (Senyum, Sapa, Salam), sesuai dengan amanat Kapolres Sibolga pada apel gelar pasukan.(Akbar)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *